Rapat Koordinasi Evaluasi Pelaksanaan Pendidikan Pemilih Tahun 2025 dan Tata Kelola SDM di lingkungan KPU Se-Provinsi Jambi.
Bangko, KPU Kabupaten Merangin mengikuti Rapat Koordinasi Evaluasi Pelaksanaan Pendidikan Pemilih Tahun 2025 dan Tata Kelola SDM di lingkungan KPU Se-Provinsi Jambi. (Jum’at, 12/12/2025)
Kegiatan Rapat yang diselenggarakan oleh KPU Provinsi Jambi diikuti oleh Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Hubungan Masyarakat dan Sumber Daya Manusia, Kasubbag Parmas dan SDM, Operator Siparmas, dan Staf Subbag Parmas dan SDM KPU Kabupaten/Kota se-Provinsi Jambi yang bertempat di Aula Kantor KPU Provinsi Jambi.

Rapat ini dilaksanakan untuk mengevaluasi Laporan Pendidikan Pemilih Berkelanjutan Tahun 2025 dan Pelaporan SIMPEL ASN KPU se-Provinsi Jambi Tahun 2025.
